Berita IB
Loading...
Minggu, 31 Maret 2013

Info Post

Tagline Pertanian - IPB


To The Point aja langsung


Apa maksud dari Tagline " Petaniku, Kemakmuran Negeriku " di Ilmu Bertani Blog ini ?


Sebenarnya Tagline ini dibuat tanpa dasar pemikiran yang terlalu panjang atau mendalam, tapi dibuat dalam hal yang mendasar dan sudah pasti-pasti saja.

- Petaniku, Kemakmuran Negeriku -


Menurut saya petani itu ibarat sebuah media yang sangat membantu kita untuk mewujudkan cita-cita kita. Kenapa ? Karena petani adalah orang-orang yang bekerja tanpa mengenal lelah hanya demi memajukan dan terus melancarkan ekonomi negaranya. Mereka bekerja untuk semua orang yang berada di negaranya supaya seluruh masyarakat tidak pernah merasa kelaparan walaupun sebagian dari mereka dibayar dengan jumlah yang tidak sesuai dengan tenaga yang dikeluarkannya. Kita tidak pernah berfikir bagaimana jikalau di negara kita sudah tidak ada mereka (petani) ? Masih ada teknologi semacam traktor yang berfungsi untuk membajak sawah ? Apa teknologi itu bisa jalan sendiri tanpa ada yang membawanya atau memakainya ? Tidak kan ! , karena itu kita harus menghargai kerja keras para petani di dalam negeri kita dengan memberikan sesuatu yang setimpal dengan kerja kerasnya.
  • Tanpa mereka kita tidak akan bisa mewujudkan cita-cita kita.
  • Tanpa mereka kita bisa melakukan hal-hal yang bersifat kriminalitas.
  • Tanpa mereka kita bisa GILA !
  • Tanpa mereka kita bisa MATI !
  • Yang jelas kita sangat membutuhkan mereka
Semua itu terjadi karena kita adalah manusia yang membutuhkan makan untuk terus melewati hari demi hari sampai suatu hari kita dapat mewujudkan cita-cita kita, tanpa mereka mungkin kita sudah tidak bisa melakukan apapun karena mungkin kita akan meninggal dikarenakan kelaparan. Jarang sekali diantara kita yang ingin bertani, apalagi orang-orang yang tinggal di daerah perkotaan. Kita pasti gengsi kalau jadi petani, ini mungkin karena kemajuan zaman, segalanya sudah ada. Karena itu agar kita tidak kehilangan petani-petani yang selalu bekerja keras demi Kemakmuran Negeri(ku) juga !

AYO !!! Mulai dari sekarang kita jangan pernah GENGSI untuk menjadi petani ataupun belajar tentang ilmu pertanian, toh itu pun halal kok. Kalau diantara kita masih ada kata GENGSI untuk menjadi petani ataupun tidak ingin belajar tentang dunia pertanian itu terserah ! Karena kita sendiri yang akan merasakan akibatnya. Saya sebagai admin hanya ingin mengajak kalian untuk mendalami ilmu tentang pertanian, supaya kalian lebih memahami lagi dengan hal-hal yang berhubungan dengan pertanian, mulai dari hal-hal yang paling mendasar.

Sekilas Maksud Tagline " Petaniku, Kemakmuran Negeriku ", terima kasih sobat sudah menyempatkan waktunya untuk membaca penjelasan dari Tagline Blog ini.

© Petaniku, Kemakmuran Negeriku
Judul: Maksud Tagline " Petaniku, Kemakmuran Negeriku "
Rating: 100% based on 99997 ratings. 5 user reviews.
Ditulis Oleh Unknown
Sesudahnya
Ini adalah artikel yang pertama
Posting Lama

1 komentar:

  1. tanpa petani kita bisa mati kelaparan pak...hehehehe..
    7 Passenger
    Vehicles
    | 7 passenger
    SUV
    | http://www.7passengervehiclesworld.com

    BalasHapus

Berkomentarlah dengan Sopan, Hargai Artikel ini maka kami akan menghargai komen dari kamu.

Petaniku, Kemakmuran Negeriku